NONTON BARENG PERESMIAN 85 PENGADILAN BARU DI MELOUNGUANE

NONTON BARENG PERESMIAN 85 PENGADILAN BARU DI MELOUNGUANE

 

Pada hari Senin tanggal 22 Oktober 2018, Pengadilan Negeri Sarolangun menyelenggarakan Nonton Bareng Peresmian 85 (delapan puluh lima) pengadilan baru seluruh Indonesia yang diresmikan oleh YM Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia, Bapak Prof. Dr. HM. Hatta Ali, SH. MH di Melounguane Kabupaten Kepulauan Talaud Propinsi Sulawesi Utara.

 

 

Acara nonton bareng ini diadakan di lobby kantor Pengadilan Negeri Sarolangun. Pada acara ini, turut hadir Ketua dan Wakil Ketua Pengadilan Sarolangun, para Hakim, Panitera, Sekretaris, serta Pejabat Struktural dan Fungsional, dan seluruh pegawai dan Honorer Pengadilan Negeri Sarolangun.